Dukung Ketahanan Pangan Program Asta Cita, Dansat Brimob Polda Banten Ikuti Penaburan Bibit Ikan Nila

    Dukung Ketahanan Pangan Program Asta Cita, Dansat Brimob Polda Banten Ikuti Penaburan Bibit Ikan Nila

    Serang - Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Imam Suhadi, S.I.K. Ikuti Penaburan Bibit Ikan Nila Dalam Rangka Mendukung Ketahanan Pangan Program Asta Cita Kabinet Merah Putih yang bertempat di Mako Polda Banten. Jum'at (01/11).

    Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolda Banten Irjen Pol Suyudi Ario Seto, S.H., S.I.K., M.Si. dan didampingi Oleh Wakapolda Banten Brigjen Pol Hengki, S.I.K., M.H. beserta Para PJU Polda Banten.

    Dalam arahannya Kapolda Banten mengatakan "Ikan nila yang kita tebar hari ini mampu memberikan kontribusi nyata dalam memenuhi kebutuhan protein bagi personel sekaligus keluarga besar Polda Banten, " ucap Kapolda Banten.

    Ditempat yang sama Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Imam Suhadi, S.I.K. mengatakan "Penaburan bibit ikan hari ini, sebagai bentuk upaya kita bersama menjaga ketahanan pangan dan kelestarian lingkungan hidup, " ucap Dansat Brimob Polda Banten

    "Kami berharap ini dapat bermanfaat bagi Personil Polda Banten ataupun masyarakat sekitar, program swadaya pangan yang kita jalani ini sejalan dengan dengan arahan Presiden Republik Indonesia melalui Asta Cita yang mengajak seluruh masyrakat termasuk institusi untuk memanfaat potensi sumber daya yang kita miliki, " tutup Kombes Pol Imam Suhadi, S.I.K.

    brimob banten satbrimob polda banten
    Ayu Amalia

    Ayu Amalia

    Artikel Sebelumnya

    Kapolda Laksanakan Jumat Keliling di Masjid...

    Artikel Berikutnya

    Berikan Dukungan Ke Cawalkot Kota Tangerang,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polres Metro Jakarta Timur gelar patroli cipta kondisi Harkamtibmas jelang pemungutan suara Pilkada tahun 2024
    Jelang Pilkada, Binmas Kargo Ajak Pekerja Hindari Tawuran dan Ciptakan Suasana Damai
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Tags